INFO ASURANSI
Selasa 21 Mei 2019 | 08:00 WIB
5 Pilihan Lantai Rumah yang Mewah dan Elegan


Memiliki rumah yang mewah dan elegan dapat memunculkan kebanggaan bagi pemiliknya. Untuk mendapatkan rumah seperti itu, Anda pun perlu mempertimbangkan banyak faktor. Salah satunya adalah terkait pemilihan lantai rumah.

Nah, dari sekian banyak pilihan lantai rumah yang dapat dipakai untuk menampilkan kesan mewah dan elegan, berikut ini adalah 5 opsi terbaiknya:

Parket kayu


home-designing.com

 

Lantai rumah dari bahan parket kayu bisa jadi pertimbangan pertama. Jenis lantai yang satu ini dibuat dari bahan kayu. Meski terbuat dari bahan kayu, lantai parket menawarkan pilihan pola yang beragam.

Lantai parket kayu bisa dijumpai dalam 2 tipe. Jenis yang pertama dibuat dengan kayu asli, dijual dengan harga cukup mahal. Untuk opsi parket kayu yang murah, bisa memilih parket yang dibuat dengan kayu olahan yang umumnya disebut sebagai engineered wood atau laminate.

Granit


simplybabybedding.com

 

Granit menjadi jenis lantai rumah berikutnya yang dapat Anda pilih untuk memberikan kesan mewah dan elegan. Lantai granit mampu menampilkan kesan tersebut dengan permukaan mengkilap yang dimilikinya. Di waktu yang sama, lantai granit juga memiliki tingkat ketahanan tinggi.

Tidak hanya itu, lantai granit juga memberikan keuntungan berupa cara perawatan yang mudah. Hanya saja, untuk memperoleh keuntungan pemakaian jenis lantai ini, Anda harus membayarnya dengan harga cukup mahal. Di samping itu, proses pemasangannya juga harus dilakukan oleh tenaga terampil.

Slate


camerdesign.com

 

Tampilan rumah yang mewah juga bisa Anda peroleh ketika menggunakan lantai slate. Tipe lantai rumah yang satu ini dibuat dengan menggunakan batuan alam. Lantai slate memiliki karakteristik permukaan yang kasar dan kokoh.

Slate yang juga kerap disebut dengan nama batu sabak, menjadi jenis lantai yang sering dipilih untuk menampilkan desain rumah mewah kekinian. Pilihan lantai slate biasanya menawarkan opsi warna yang gelap.

Marmer


diynetwork.com

 

Lantai rumah mewah yang berikutnya, masih terbuat dari bahan batuan alam, yakni lantai marmer. Lantai jenis ini memiliki tingkat ketahanan tinggi yang tak kalah dibandingkan granit. Selain itu, lantai marmer juga mampu menghadirkan suasana ruangan yang dingin dan nyaman.

Selain itu, jenis lantai rumah yang satu ini juga tidak butuh perawatan khusus. Ketika lantainya kusam, Anda dapat membersihkannya sehingga kembali berkilap dengan cairan pembersih khusus. Hanya saja, Anda harus merogoh kocek cukup dalam untuk menggunakan lantai ini karena harganya yang mahal.

Tegel


dekoruma.com

 

Lantai tegel menjadi jenis lantai yang kerap digunakan oleh orang kaya serta bangsawan zaman dulu. Nah, Anda pun dapat pula menggunakan lantai rumah jenis ini untuk menampilkan kesan mewah sekaligus klasik.

Dibandingkan dengan jenis lantai rumah mewah dan elegan lainnya, lantai tegel menawarkan harga yang ekonomis. Selain itu, Anda pun bisa menjumpai beragam motif yang dapat disesuaikan dengan selera. Tidak hanya itu, jenis lantai ini juga menawarkan ketahanan yang tinggi dan awet.

Anda dapat memilih salah satu ataupun mengombinasikan beberapa jenis lantai dalam satu rumah. Selanjutnya, Anda pun tinggal merawat agar rumah tetap mewah dan elegan. Sebagai tambahan, Anda juga dapat menggunakan layanan Asuransi Rumah Idaman (ASRI) yang ditawarkan oleh ACA untuk memberi proteksi tambahan.

Proteksi dari ASRI mampu memberikan garansi perlindungan terhadap berbagai jenis kerusakan, termasuk di antaranya adalah kerusakan akibat bencana alam, banjir, ataupun kerusuhan.

 

(bai)