BERITA
Senin 20 Maret 2023 | 10:00 WIB
Manfaat Jus Buah dan Sayur Bagi Tubuh


Mengolah buah dan sayuran dengan cara di jus akan memudahkan kita untuk menikmatinya. Namun, beberapa orang masih belum sadar pentingnya mengonsumsi buah dan sayuran untuk kepentingan tubuh sehari-hari. Membuat jus menjadi salah satu cara praktis untuk kita mendapatkan kandungan nutrisi dari buah dan sayuran yang alami.

Mengkonsumsi jus buah serta sayuran  menjadi salah satu sumber makanan dengan kandungan tinggi vitamin dan mineral. Manfaat minuman sehat ini bukan hanya membantu meningkatkan kekebalan tubuh saja, tetapi juga dapat mencegah munculnya penyakit berbahaya.

Mendapatkan manfaat dari jus buah dan sayuran sangat mudah. Apalagi, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan memanfaatkan bahan-bahan yang tersedia. Berikut ini adalah manfaat serta resep cara membuat berbagai jenis jus buah :

Jus Tomat

Kandungan tinggi vitamin C yang terkandung pada Tomat berperan sebagai antioksidan yang dapat mendukung penyerapan zat besi, dan meningkatkan kesehatan kulit serta kekebalan tubuh. Likopen di dalamnya dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke sebanyak 13 persen.

 

Jus Apel

Apel memiliki kandungan Kalium sekitar 5 persen dari kebutuhan harian tubuh dan juga 3 persen kebutuhan harian tubuh terhadap Vitamin C, kandungan lainnya adalah potasium moderat. Mineral tersebut berperan sebagai elektrolit yang mampu menunjang kesehatan saraf dan organ jantung. Selain itu, senyawa antioksidan tinggi, seperti flavonoid dan asam klorogenat dapat membantu menetralkan paparan radikal bebas yang memicu kerusakan sel.

 

Jus Semangka

Jus semangka memiliki 90 persen air sehingga menjadi pilihan yang tepat buat kamu yang sedang mengalami dehidrasi. Bahkan manfaat jus semangka bisa dikaitkan dengan mengurangi kemungkinan penyakit jantung, kanker dan tekanan darah tinggi. Minum jus semangka juga bisa jadi mood booster saat bekerja.

 

Jus Jeruk

Kandungan Vitamin C yang banyak membuat jus jeruk sangat disarankan untuk dikonsumsi mereka yang mengidap sariawan ataupun kulit kering. Minum jus jeruk saat pagi hari dapat meningkatkan imunitas dan daya tahan tubuh selama seharian. Jus ini juga disarankan dikonsumsi saat seseorang sedang mengalami flu.

 

Jus Mentimun

Sudah banyak para ahli yang mengatakan kalau mentimun adalah buah yang paling baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Minum jus mentimun setiap sore juga dapat memberikan efek segar dan fit setelah seharian beraktivitas. Selain meningkatkan stamina, mentimun juga baik menjaga kesehatan mata dan pengganti cairan yang hilang. Jadi kalau kamu sehabis berolahraga bisa minum jus mentimun.

 

Jus Nanas

Jus nanas cocok diminum kapan saja. Rasa manis dan sedikit asam dari nanas membuat ketagihan. Nanas banyak mengandung nutrisi yang dapat meredakan peradangan, meningkatkan kekebalan tubuh, serta memperlancar pencernaan dan juga  meningkatkan kesehatan jantung.

 

Konsumsi jus secara rutin, memakan makanan bergizi lainnya serta berolah raga membuat tubuh lebih sehat dan fit untuk melakukan aktivitas harian kita jangan lupa  rutin memeriksa kesehatan kepada para ahli kesehatan supaya hidup kita lebih baik baik lagi.

ACA Asuransi memilki produk unggulan asuransi kesehatan kumpulan Medi plus untuk memberikan perlindungan kepada karyawan dan pemimpin perusahaan, dengan manfaat yang bisa disesuaikan oleh kebutuhan masing-masing perusahaan.  Silahkan kunjungi website ACA dengan mengklik www.aca.co.id Atau bisa juga hubungi call center ACA di 021 31999100 untuk mengetahui informasi lebih lengkap lagi tentang Asuransi ini atau seputar produk asuransi lainnya.

ACA Asuransi, Perlindungan kami adalah kenyamanan anda

*artikel ini merupakan rangkuman dari berbagai sumber